Video Highlights Dan Cuplikan Gol Real Madrid vs Malaga - Liga Spanyol 9 Mei 2013
HARIAN-BOLA.COM, - Hasil Pertandingan Real Madrid vs Malaga - Pesta gol dilakukan Real Madrid dalam lanjutan La Liga, Rabu 8 Mei 2013 (Kamis dini hari WIB). Los Blancos menang telak 6-2 di Santiago Bernabeu.Madrid sudah unggul saat laga baru berjalan 3 menit lewat sundulan Raul Albiol. Malaga berhasil menyamakan kedudukan pada meniy 15 lewat aksi Roque Santa Cruz.
Petaka harus dialami Malaga menit 21. Sergio Sanchez harus menerima kartu merah setelah melanggar Cristiano Ronaldo di kotak terlarang.
Sayang Ronaldo yang mengambil tendangan penalti gagal memanfaatkan kesempatan ini. Willy Caballero berhasil menggagalkan sepakan CR7.
Ronaldo berhasil membayar kesalahannya 5 menit kemudian. Pemain timnas Portugal ini berhasil memanfaatkan tendangan bebas Xabi Alonso. Gol ke-200 Ronaldo bersama Los Blancos.
Bermain dengan 10 orang benar-benar menyulitkan Malaga. Hasilnya Los Blancos berhasil menambah gol melalui aksi Mesut Oezil menit 33.
Antunes sempat membuat Malaga memperkecil ke-36. Namun gol Karim Benzema di masa injury time menutup jeda babak pertama dengan skor 4-2 untuk Madrid.
Madrid semakin memperbesar ketertinggalan pada menit 63 lewat gol Luka Modric. Upaya Malaga mengejar justru semakin sulit setelah Martin Demichelis diganjar kartu kuning kedua menit 73.
Angel Di Maria akhirnya menutup pesta gol Madrid di masa injury time. Hasil ini membuat Madrid menunda pesta juara Barcelona. Madrid mengoleksi 80 poin dari 35 laga, tertinggal 8 poin dari Barcelona.
Susunan Pemain :
Real Madrid (4-2-3-1): Diego Lopez; Nacho, Varane, Albiol, Coentrao; Essien, Xabi Alonso; Modric, Ozil, Ronaldo, Benzema.
Malaga (4-2-3-1): Caballero; Sergio Sanchez, Lugano, Demichelis, Antunes; Portillo, Camacho; Isco, Eliseu, Baptista, Santa Cruz.
Berikut cuplikan gol dan highlights pertandingannya :
3' 1-0 R. Albiol // 15' 1-1 R.S. Cruz // 26' 2-1 C. Ronaldo // 34' 3-1 M. Özil // 36' 3-2 Antunes // 45' 4-2 K. Benzema // 63' 5-2 L. Modric // 90' 6-2 A.D. Maria
Tidak ada komentar:
Posting Komentar