Social Icons

Pages

Sabtu, 25 Juni 2011

Louis van Gaal Ingin Jajal Timnas Lagi


Sejak berhenti dari Bayern Munchen 10 April 2011, pelatih Louis van Gaal terus didekati berbagai klub dalam maupun luar Belanda. Mantan pelatih Ajax Amsterdam, AZ Alkmaar, Barcelona serta Bayern itu mengatakan mendapat banyak tawaran dari berbagai klub. Tapi dia ingin melatih timnas, bukan klub.




Bukan Uang Bahkan ada klub dari Dubai yang siap merogoh kocek dalam untuk mendatangkan pelatih yang dikenal disiplin serta punya ramuan taktis yang menakjubkan. Dia menolak pinangan berbagai klub, karena sekarang ini dia menantikan tawaran melatih sebuah timnas, dari negara yang 'menarik.'



Piala Dunia

Walaupun tidak menyebutkan nama negara, tapi Van Gaal kemungkinan mendambakan timnas Afrika semodel Pantai Gading atau Turki yang berpotensi tampil di ajang akhir Piala Dunia. Bisa saja dia menggantikan Guus Hiddink di Turki.



Antara 2000-2002, Van Gaal sudah pernah melatih tim Oranje. Apakah dia jua mau kalau ditawari melatih Timnas Garuda Indonesia? Kemungkinan sangat tipis, karena Louis tidak mau melatih timnas Indonesia selama 15-20 tahun, untuk bisa tampil di putaran akhir PD.



Timnas Indonesia Jauh

Seperti yang diungkapkan Giovanni van Bronckhorst ketika ke Indonesia akhir Juni ini, " secara teknis dan kecepatan pemain Indonesia bagus, tapi secara taktis masih butuh 15 sampai 20 tahun untuk bisa unjuk gigi."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Blogger Templates